Ponsel Lenovo K900 merupakan Ponsel yang menggunakan prosesor dari intel yaitu Intel Atom Z2580. Prosesor Intel Atom Z2580, cip dual-core ini memiliki kecepatan 2 GHz yang menggunakan teknologi Intel Hyper-Threading untuk meningkatkan efisiensi kinerja yang membuat kinerja ponsel semakin cepat.
Kinerja ponsel ini semakin diperkuat dengan RAM sebesar 2 GB. Memori internal 16 GB dengan opsi ekspansi menggunakan kartu microSD hingga 32 GB sehingga memperlancar aplikasi multi tasking dan juga mempermudah kita untuk membuka aplikasi yang berat. Ponsel ini berjalan pada sistem operasi Android 4.2, Jelly Bean.
Layar ponsel Lenovo K900 ini dilengkapi layar sentuh berukuran 5,5 inci yang ultra-sensitif dengan dukungan resolusi layar 1.920 x 1080 pixel. Kelebihan lain dari Lenovo K900 ini ada pada baterainya sehingga kita dapat bermain dan berbicara lebih lama. Harga ponsel Lenovo K900 ini di pasaran dijual dengan harga Rp 5 juta. Harga yang wajar untuk ponsel Android high-end seperti ini.
Spesifikasi Lenovo K900:
Jaringan: GSM 850/900/1800/1900MHz, WCDMA 850/900/1700/1900/2100MHz
Processor: Intel Atom™ 2.0 GHz
Ukuran: 157 x 78 x 6.9 mm
OS: Android Jelly Bean 4.2
Memori: 2GB LPDDR2 SDRAM
Kamera: Front: 2MP fixed focus, 88° wide viewing angle, Rear: 13MP, auto-focus with Dual LED flash, F/1.8 lens
Konektivitas: 1 Micro-USB V2.0 (supports USB On-the-Go), Wifi 802.11 a/b/g/n , Bluetooth® 3.0
Baterai: 2500mAh Lithium Polymer
Sumber gambar: www.lenovo.com
lenovo memang suka membuat gebrakan baru, mancab deh.
ReplyDeleteartikelnya bermanfaat gan,makin tau saya ^^
ReplyDeleteSmartphone canggih nih.
ReplyDeleteharga wajar tetapi tidak wajar bagi para pelajar.... ok ciep untuk lenovo. keluarkan produk yang lebih canggih lagi. sukses buat lenovo.
ReplyDelete